Kapal dari Uang Kertas Terbang di Rusia

Aneh bin sombong kelakuan orang kaya satu ini. Dari jendela kantornya, dia buat kapal-kapalan dari uang kertas dan dilempar ke kerumunan.

Itulah yang dilakukan oleh Pavel Durov, miliarder Rusia berusia 27 tahun. Dari jendela kantornya di St. Petersburg, dia menerbangkan kapal-kapalan buatannya itu.

Durov adalag CEO Vkontakte atau "In Contact", situs jejaring sosial paling populer di Rusia. Kira-kira, seperti dilansir Yahoo, situs ini mirip Facebook.

[imagetag]

Belum banyak yang dilempar. Kira-kira baru senilai Rp 18 juta atau sekitar 12 kapal-kapalan dari kertas uang, aksinya dihentikan. Maklum, kerumunan makin banyak, bahkan berpotensi terjadi perkelahian.

Selanjut, Durov menuliskan kisahnya ini melalui akun twitter dengan ungkapan sinis. "Kami harus menghentikan segera (lempar kapal-kapalan kertas), karena masyarakat tampak sudah seperti binatang."

Tragisnya, Durov merasa tidak perlu ada pertanggungjawaban personal terkait dengan respons masyarakat atau kemungkinan yang terjadi. Bahkan dia berjanji, "akan ada tindakan seperti itu (kapal-kapalan uang kertas) berikutnya."

Sebenarnya ini bukan kelakuan aneh yang pertama dari pria dengan kekayaan US$ 260 juta atau sekitar Rp 2,34 triliun itu. Sebelumnya dia sempat membuat manifesto politik yang di dalamnya memuat ide bagaimana meningkatkan perekonomian Rusia. Dua ide ekonomia itu: hapuskan mata uang Rusia dan izinkan investor asing membeli tanah negara.

Sumber : Kapal dari Uang Kertas Terbang di Rusia

0 komentar on Kapal dari Uang Kertas Terbang di Rusia :

Posting Komentar

http://2.bp.blogspot.com/-Aa6vWigfcQU/T8Ge4L3eVVI/AAAAAAAAAQ8/ZUmyEohYjRs/s1600/ads-160x600.gif