JAKARTA Betapa susahnya mencari kain Vuya, sebuah jenis kain khas Sulawesi Tengah yang terbuat dari kulit pohon.
Bahkan bisa dibilang terancam punah lantaran makin sedikit pengrajin dan susahnya bahan baku. Kalaulah masih ada pembuatnya, rata-rata sudah berusia di atas 70 tahun dan tak ada regenerasi yang bagus untuk pembuat kain vuya.
Untuk itu perlu usaha revatilisasi sehingga bukan hanya kalangan tua tapi juga muda mau membuat Fuya. Di samping itu perlu aspek pengenalan budaya yg harus dijaga dan dikembangkan."Kan kita memiliki kulit kayu terhalus di dunia. Jadi perlu gerakan memperkenalkan cara membuat kain dari kulit pohon ke generasi muda supaya eksistensinya tetap berlanjut," papar Kepala Museum Tekstil Jakarta Indra Riawan saat pembukaaan pameran Pesona Budaya Vuya Sulawesi Tengah yang berlangsung di lobby Lounge & Ballroom Bimasena Hotel Dharmawangsa, Jakarta Selatan, Kamis (14/6/2012).
Home »
» Vuya, Kain Terbuat dari Kulit Pohon yang Makin Langka
Vuya, Kain Terbuat dari Kulit Pohon yang Makin Langka
Langganan:
Posting Komentar (RSS)
0 komentar on Vuya, Kain Terbuat dari Kulit Pohon yang Makin Langka :
Posting Komentar